Membanggakan, Mahasiswa PBA dengan Segudang Prestasi Lulus Lebih Awal

  Cirebon, 23 Maret 2025, Muhammad Ibnu Setiawan Pratama menjadi salah satu dari delapan mahasiswa yang akan lulus lebih awal dibandingkan teman-teman seangkatannya,Angkatan 2021, di Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) FITK UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon. Perjalanan akademiknya dipenuhi dengan berbagai pengalaman berharga, baik dalam bidang akademik, organisasi, maupun prestasi yang mengesankan.

Sejak awal kuliah, Ibnu aktif di berbagai organisasi. Ia pernah menjabat sebagai Ketua Kominfo Pondok An-Nidhom pada 2022-2023, kemudian melanjutkan perannya sebagai Sekretaris Divisi Kominfo Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) ITLA’ pada 2023-2024. Tak berhenti di situ, tahun 2024 ia dipercaya sebagai Sekretaris Jenderal/Wakil Ketua Umum UKM Korps Protokol Mahasiswa (KPM) serta menjadi pengurus GenBI (Generasi Baru Indonesia), sebuah komunitas mahasiswa penerima beasiswa Bank Indonesia.

 

Selain aktif di organisasi, Ibnu juga mengukir berbagai prestasi gemilang. Ia berhasil meraih Juara 1 Micro Teaching Award se-PBA UIN SSC 2024, Juara 2 Pidato Bahasa Arab pada Hari Bahasa Arab 2022, serta dinobatkan sebagai Best Speaker dalam Sertifikasi Microsoft yang diadakan oleh Bank Indonesia 2024. Ia juga pernah menjadi pembicara dalam Seminar Internasional Bahasa Arab pada perayaan Hari Bahasa Arab 2024 dan terpilih sebagai Brand Ambassador Tunas Bertumbuh, sebuah organisasi kepemudaan nasional dan internasional di bidang pendidikan, pada tahun 2022.

 

Di luar akademik dan kompetisi, Ibnu juga banyak berkontribusi dalam dunia protokoler dan public speaking. Ia menjadi MC Bahasa Arab dalam kegiatan PBAK UIN SSC 2024, MC dalam kegiatan Refreshment Dosen FITK 2023, serta dipercaya sebagai Liaison Officer (LO) dalam Wisuda Sarjana I Dalam perjalanannya, Ibnu juga mendapatkan apresiasi dalam bentuk beasiswa. Ia menerima beasiswa non-akademik pada 2023 dan mendapatkan beasiswa prestisius dari Bank Indonesia untuk periode 2024-2025.

 

Menanggapi pencapaiannya ini, Ibnu mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Jurusan PBA UIN SSC yang telah membentuknya menjadi pribadi yang lebih baik. “Saya sangat bersyukur bisa menempuh pendidikan di PBA. Jurusan ini bukan hanya memberikan ilmu, tetapi juga membentuk karakter saya dan memberi banyak kesempatan untuk berkembang. Bimbingan dari dosen serta dukungan teman-teman sangat berarti dalam perjalanan saya.”

 

Kepada adik-adik angkatan, ia berpesan agar terus mengambil setiap kesempatan yang ada dan tidak ragu untuk melangkah lebih jauh. “Jangan takut mencoba hal baru dan keluar dari zona nyaman. Manajemen waktu, kedisiplinan, dan konsistensi adalah kunci utama. Jika kita mau berusaha, kesempatan itu selalu ada. Jangan ragu untuk bermimpi besar dan berani mewujudkannya.”

Pihak jurusan dan dosen yang pernah mengajar Ibnu juga memberikan kesan positif terhadap dirinya. Salah satu dosen PBA dan sekaligus Kajur PBA, Nanin Sumiarni, M.Ag., menyampaikan apresiasi atas kegigihan dan semangatnya selama menempuh pendidikan. “Ibnu adalah mahasiswa yang aktif, cerdas, dan memiliki dedikasi tinggi terhadap ilmu serta organisasi. Ia selalu menunjukkan sikap profesional dalam berbagai kegiatan akademik maupun non-akademik. Kami bangga melihat pencapaiannya dan berharap ia terus berkontribusi dalam dunia pendidikan dan masyarakat.”

Dengan semangat dan dedikasi yang luar biasa, Muhammad Ibnu Setiawan Pratama telah membuktikan bahwa kerja keras dan keberanian untuk mengambil peluang dapat membawa seseorang mencapai puncak prestasi. Semoga perjalanan dan pencapaiannya dapat menginspirasi banyak mahasiswa lain untuk terus berkembang dan meraih impian mereka.

Scroll to Top